Di OS lapangan terdapat 2 pihak, peserta dan panitia. Agitasi bertujuan untuk menekan peserta dalam bentuk teriakan, hukuman. Tujuannya adalah menekan, meningkatkan emosi peserta, atau menciutkan nyali peserta, mungkin bisa dibilang dibuat 'stress'.
Dulu saya pikir ini (agitasi) sedikit sekali gunanya. Hanya melatih berpikir kritis. Pada suatu saat kita sedang berargumen dengan sekelompok pihak. Kita merasa tidak dihargai hingga sampai pada puncaknya di malam hari.
Anggap kita meng-agitasi kelompok 'P'. Keadaan saat itu kita menekan kelompok 'P' dengan berbagai alasan dan emosi. Di keadaan ini saya melihat orang2 yang tenang dalam menjawab dan berargumen membalas alasan kita. Sangat menarik sekali karena yang bicara langsung adalah petinggi-petinggi dari kelompok 'P'.
Namun tiba - tiba ada satu dari kelompok 'P' berargumen yang sangat menyimpang dari apa yang kita bicarakan.
Dari cerita ini, jika seseorang dalam keadaan tertekan ada kemungkinan tidak nyambung dengan alur yang sedang di bahas. Apalagi tertekannya bukan hanya dari emosi kita tetapi juga dikejar waktu.
Beberapa teman saya 'membicarakan' si orang tadi dari kelompok 'P', ada yang tertawa dan macem2 deh. Tapi saya tidak menertawakannya karena mereka (kelompok 'P') mungkin sedang capek, pusing, atau alasan lain.
Nah, dari kejadian ini, bisa dibilang 'agitasi' itu perlu. Tentu saja tekanan itu tidak berupa amarah seperti ini tapi bisa bersifat yang lain.
Wednesday, September 3, 2008
Agitasi di OS lapangan, gak guna?? eits...
Oleh : Unknown >> Wednesday, September 03, 2008
Labels: HMFT
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment